Tag Archives: silver play button

Cara Mendapat Silver Play Button

Ada yang baru dari aktivitas anak dan istri sejak 20 Februari 2019. Bikin konten video! Ya, berbekal smartphone seadanya mencoba adu kreativitas untuk mendulang dollar. Bukan perkara mudah, karena Youtube mensyaratkan minimal 1000 subscriber dan 4000 jam tayang.

Awal tembus 20.000 subscriber dan channel di monetize

Perjuangan tidak mengkhianati hasil. Satu bulan kemudian jumlah subsriber tembus persyaratan minimal youtube. Sempat berfikir, wah auto kaya nih. Tapi ternyata tidak selesai di situ. Channel Youtube Aruna Adreena harus masuk masa peninjauan terlebih dahulu untuk bisa monetize dan di setujui mengikuti Youtube Partner Program.

Munggu adalah ujian kesabaran. Jumlah subscriber telah tembus mendekati 20.000. Angka yang cukup fantastis untuk channel seumur jagung. Email notifikasi yang diharapkan tak kunjung datang meski hampir sebulan.

Subuh 27 April 2019, antara kaget dan tidak percaya. Kaget karena icon dollar di Youtube berubah warna menjadi hijau. Tidak percaya karena tanpa pemberitahuan dari Youtube sebelumya. Alhamdulillah, channel Aruna Adreena diterima dalam program kemitraan bersama youtube. Tak pelak, semangat untuk membuat video makin membara. Bukan sekadar dollar lagi, tapi SILVER PLAY BUTTON.

Cara Anak dan Istri Membuat video untuk channel Youtube Aruna Adreena

Tantangan selanjutnya adalah mendapatkan SILVER PLAY BUTTON. Apa pasal? Youtube mensyaratkan 100.000 subscriber. Bukan perkara mudah, 100.000 adalah angka yang besar. Satu sekolahan setingkat SMP di Jogja saja rata rata hanya memiiki 720 orang siswa. Maka jika di rata-rata membutuhkan 138 sekolah dan semua siswanya subscribe channel Aruna Adreena.

Apa saja yang bisa dilakukan?

Pertama uplaod video hampir setiap hari, Youtube menyukai channel yang aktive bukan digarap setengah hati. Dan perkara membuat video setiap hari itu menjadi tantangan tersendiri. Selain komitmen yang tinggi, kedisplinan pun harus di pertahankan. Pernah demi mengejar tayang setiap hari, upload tengah malam pun di lakukan. Alhasil jumlah view pun kurang optimal. Sebaiknya sebuah video di uplaod ketika jam-jam banyak orang berkativitas dan berkegiatan.

Akhirnya di terima juga yang di cita-citakan.

Tembus 100.000 subscriber bukan berarti auto SILVER PLAY BUTTON. Ternyata butuh waktu yang lebih lama lagi untuk verifikasi. Tanggal 23 Juli 2019, kode Redeem baru Aruna Adreena dapatkan. Padahal susbcriber hampir tembus 200.000 pelanggan. Alhamdulillah, meski tetap harus di perjuangkan.

Video viral pertama yang membawa Aruna Adreena mendapat Silver Play Button

Apa sih kunci mendapat view dan pertambahan subscriber yang banyak?

Sampai saat ini pun masih belum ketemu resep finalnya. Karena algoritma yang selalu berubah. Video yang digarap serius kadang justru sepi peminat, yang kadang kurang yakin malah menjadi BOOM dab viral. Contohnya video Aruna di atas, masih digarap apa adanya tapi justru melambung tinggi jumlah view dan susbcribernya.

Yang jelas, saat ini Aruna memliki impian baru. Kejar GOLD PLAY BUTTON. Menuju 1.000.000 pelanggan. Mungkin artikel ini akan update ketika masanya telah datang. Tetap semangat kawan…!!!